
Teknik Komputer Menggelar Lomba Robot Tingkat SMA/SMK/MA
Dalam rangka Dies Natalis Program Studi Teknik Komputer Pada tahun 2023, menggelar Lomba Robot tingkat SMA/SMK/MA yang diikuti oleh peserta dari berbagai sekolah di seluruh daerah. Acara ini bertujuan untuk meningkatkan minat dan keterampilan siswa dalam bidang robotika serta mempersiapkan mereka untuk menghadapi tantangan teknologi di era digital.
Lomba yang dilaksanakan di kampus Teknik Komputer ini dibuka oleh Ketua Program Studi, Bapak Taufik Akbar, M.Kom. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan pentingnya penguasaan teknologi robotika sebagai salah satu komponen utama dalam revolusi industri 4.0. "Kami berharap melalui kompetisi ini, para siswa dapat menyalurkan bakat dan kreativitas mereka dalam merancang dan mengendalikan robot, serta mempelajari teknologi masa depan yang relevan," ujar Bapak Taufik Akbar.
Kompetisi ini melombakan robot RC(Remote Controller) dengan 4 tahapan uji, Setiap peserta melewati 4 Uji robot. Setiap tim bekerja keras untuk memastikan robot mereka berjalan sesuai rencana dan dapat beradaptasi dengan kondisi di lapangan.
Ada 11 Sekolah yang menjadi binaan yang kemudian di lombakan yaitu :
1.SMA Negeri 1 Sukamulia
2.SMK NWDI Pancor
3.SMAN 1 Sakra Timur
4.SMAN 2 Selong
5.SMAN 3 Selong
6.SMKN 1 Selong
7.SMA NW Pancor
8.SMAN 1 Sakra
9. SMK NW Kumbung
10.SMAN 1 Terara
11.SMKN 1 Masbagik.
Tim dari SMAN 1 Sakra Berhasil Menjadi juara, selanjutnya di susula SMAN 3 Selong sebagai juara ke II dan juara ke III yaitu SMKN 1 Masbagik.
Acara ini berlangsung dengan meriah dan penuh semangat kompetitif. Selain itu, lomba ini juga menjadi ajang pertukaran ilmu dan pengalaman antar peserta, yang diharapkan dapat mendorong perkembangan lebih lanjut di bidang robotika dan teknologi.
Lomba robot tingkat SMA/SMK/MA ini diharapkan menjadi acara tahunan yang berkelanjutan dan dapat menginspirasi lebih banyak siswa untuk terjun ke dunia teknologi. Program Studi Teknik Komputer berkomitmen untuk terus mendukung generasi muda dalam mengembangkan keterampilan di bidang robotika dan teknologi canggih lainnya.